PRODI AGRIBISNIS FAPERTA UNWAHAS RAIH AKREDITASI “BAIK SEKALI”

Prodi Agribisnis Fakulta Pertanian Universitas Wahid Hasyim mendapatkan peringkat “Baik Sekali” pada proses re-akreditasi ISK 2024. Hal tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Direktur Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) No: 5538/SK/BAN-PT/Ak.KP/S/VIII/2024.

Prodi Agribisnis Fakultas Pertanian yang berdiri tahun 2000, telah banyak menjalin kerjasama baik nasional maupun Internasional. selain itu, Fakultas Pertanian Universitas Wahid Hasyim juga telah banyak meluluskan sarjana Pertanian dan telah bekerja tersebar di seluruh Indonesia baik sebagai ASN di Dinas Pertanian, Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Sosial, Perbankan, Guru, Dosen dan sektor Swasta lainnya. Banyak dari alumni juga merintis usaha mandiri menjadi wirausahawan di bidang smart agriculture.

Dekan Fakultas Pertanian Unwahas, Dr. Rossi Prabowo, S.Si.,M.Si sangat mengapresiasi hasil capaian atas re-akreditasi ISK prodi Agribinis tersebut. Ini capaian yang patut di syukuri, seiring tuntutan penjaminan mutu pendidikan di Indonesia, Akreditasi perguruan tinggi adalah sebuah pengakuan yang diberikan oleh lembaga penilai kualitas (accreditation body) terhadap perguruan tinggi yang telah memenuhi standar yang ditetapkan. Di Indonesia, lembaga yang bertanggung jawab atas akreditasi ini adalah Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dan kedepannya juga ada LAMPTIP untuk akreditasi prodi prodi pada rumpun ilmu pertanian. Akreditasi ini melihat berbagai aspek, termasuk kurikulum, proses pembelajaran, jumlah dan kemampuan dosen, fasilitas, penelitian, serta tata kelola perguruan tingg maka akreditasi menjadi salah satu tolak ukur keberhasilan suatu proses pendidikan, menjamin kualitas pendidikan, meningkatkan peluang karir bagi alumni. Kami berharap kedepan Prodi Agribisnis akan meningkatkan pada status Unggul. Pungkas Dr. Rossi.